FORUM DISKUSI (15 APRIL 2023)

FAQ About FORUM DISKUSI (15 APRIL 2023)

Bagaimana alur seminar proposal dan seminar hasil serta persyaratan lainnya yang ada di prodi kimia sebagai persyaratan untuk mahasiswa yang akan melakukan penelitian/riset? (Angkatan 2020) FORUM DISKUSI (15 APRIL 2023)
one year ago | asked by mahasiswakimiauinjkt

Bagaimana alur seminar proposal dan seminar hasil serta persyaratan lainnya yang ada di prodi kimia sebagai persyaratan untuk mahasiswa yang akan melakukan penelitian/riset? (Angkatan 2020)

  • Skema penelitian di prodi kimia ada 2 macam, yaitu penelitian di luar (instansi) dan penelitian didalam (PLT).
  • Setiap dosen pembimbing skripsi mempunyai kualifikasi atau syarat yang berbeda-beda untuk merekrut mahasiswa pembimbingnya.
  • Daftar abstrak bisa dilakukan setelah ada link daftar abstrak proposal dari prodi.
  • Salah satu syarat semhas yaitu harus mengikuti kunjungan industri sebanyak 2 kali, namun bisa berubah tergantung keputusan kaprodi.
  • Kelas akselerasi itu adalah contoh penelitian yang ada di dalam, tetapi kelemahannya yaitu setiap persyaratan dosen yang terkait untuk lulus sebagai mahasiswa bimbingannya itu jarang terpenuhi untuk semua mahasiswa sehingga sebagian mahasiswa penelitiannya dilakukan di luar kampus (instansi).
  • Kelas riset yang dilakukan oleh Pak La Ode Sumarlin biasanya dibagi tiga bagian yaitu : Mahasiswa yang baru atau akan melakukan riset (Didalam kelas ini biasanya link daftar abstrak baru dikeluarkan), Mahasiswa yang sedang melakukan riset dan Mahasiswa yang sudah melakukan riset.
  • Disarankan untuk mahasiswa yang akan melakukan penelitian itu harus di bidang yang disukai dan tidak asal mengambil judul penelitian. Dikarenakan judul penelitian ini sangat berpengaruh untuk kedepannya.
  • Pada penelitian di luar kampus (instansi), pembimbing 1 harus dari dalam kampus dan pembimbing 2 itu dari pihak intansi yang terkait. Pembimbing 2 tidak bisa di jadikan sebagai pembimbing 1, karena project penelitian yang di kerjakan adalah dari pembimbing 2.